Tulang Bawang Barat ( DUMA ) - Sertifikat vaksin Covid-19 semakin berperan penting di tengah pandemi virus corona. Selain untuk masuk ke mall atau pusat perbelanjaan modern, sertifikat vaksin Covid-19 menjadi syarat masuk ke tempat umum.
Bahkan PC Ansor Tulangbawang Barat menekankan kepada kader Ansor dan Banser harus segera vaksin sebelum tanggal 10 Oktober 2021 ini. Terutama bagi mereka yang akan kita ikutkan menjadi personil
petugas pengamanan inti di muktamar NU ke 34.
Hal ini dilakukan agar partisipasi vaksinasi kader Ansor Tulang Bawang Barat bisa maksimal.
" Kami tekankan untuk kejar target vaksinasi 80 persen di Tulangbawang Barat, maka semua kader Ansor harus segera vaksin, " kata ketua PC Ansor Tubaba Sutikno, S.Sos, Minggu (3/10/2021).
Terlebih lanjut dia, bagi barisan Ansor Serbaguna ( Banser ) yang mau diikutkan pengamanan muktamar NU ke 34 di Lampung sertifikat vaksin menjadi syarat utama.
" Bagi Banser yang akan kita ikutkan pengamanan Muktamar NU ke 34 di Lampung nantinya harus menunjukkan sertifkat vaksin, " lanjutnya.
Setiap kader Ansor yang melakukan aktivitas pada tiap-tiap sektor/tempat harus sudah divaksinasi Covid-19 (minimal vaksinasi dosis pertama).Namun aturan tersebut dikecualikan bagi kader Ansor dan Banser yang memang tidak bisa menjalani vaksinasi, seperti kader yang tidak bisa divaksin dengan alasan medis (harus menunjukkan surat keterangan dokter).